Osaka adalah kota terbesar ketiga dengan penduduk terbanyak kedua di Jepang, letaknya berada di bagian barat Pulau Honsu atau yang dikenal juga dengan wilayah kansai. Menuju Osaka dapat dilakukan dengan beberapa cara, Anda dapat menggunakan Shinkansen dengan waktu tempuh sekitar 3 jam atau bisa juga dengan pesawat dari Tokyo dengan waktu tempuh sekitar 1 jam. Bagi Anda yang tertarik berkunjung ke Osaka, berikut ini ada 10 tempat wisata di Osaka yang paling terkenal dikunjungi.
1. Osaka Castle
Osaka Castle atau Istana Osaka adalah tempat wisata di Osaka Jepang yang harus Anda kunjungi, karena castle yang dibangun oleh hegemon Toyotomi Hideyoshi ini merupakan landmark yang paling terkenal di Osaka. Istana Osaka ini berdiri di lahan yang luas, terdiri dari 8 lantai yang di dalamnya terdapat koleksi benda-benda peninggalan bersejarah, sedangkan lantai atas merupakan observation deck untuk melihat panorama sekitar.
2. Mino Park Osaka
Meiji No Mori Mino Quasi National Park atau Mino Park ini merupakan sebuah taman alam yang ada di Osaka. Daya tarik dari taman ini adalah adanya sebuah air terjun yang memiliki ketinggian sekitar 33 meter dan lebar 5 meter. Selain itu di sana juga terdapat kuil dan museum serangga yang dapat dikunjungi. Tak hanya itu, jika Anda datang pada musim gugur dedaunan yang hijau di mino park akan berubah menjadi berwarna merah cerah.
3. Umeda Sky Building
Umeda Sky Building adalah sepasang gedung pencakar langit yang berada di area Kita, Osaka, Jepang. Sepasang gedung ini memiliki ketinggian sekitar 170 meter dan keduanya terhubung dengan arsitektur yang tidak biasa dan jarang ditemukan dimanapun. Di atas puncak gedung ini terdapat floating garden observatory yang dapat dikunjungi wisatawan untuk melihat pemandangan Osaka secara 360 derajat dari ketinggian.
4. Osaka Museum Of Housing and Living
Jika tertarik untuk melihat bagaimana kehidupan di Osaka pada masa Periode Edo, Anda bisa datang ke Museum Of Housing And Living yang berada di wilayah Kita Osaka. Sebagaimana layaknya museum disini terdapat benda-benda peninggalan zaman dahulu, namun yang paling menarik perhatian pengunjung di Museum ini adalah bangunan dan jalan-jalan yang dibuat ulang seperti kehidupan Osaka di masa lalu, disini pengunjung bisa selfie sambil menggunakan kimono layaknya masyarakat Jepang.
5. Osaka Aquarium Kaiyukan
Tempat wisata di Osaka selanjutnya adalah Osaka Aquarium Kaiyukan yang berada di area minato. Osaka Aquarium Kaiyukan ini adalah salah satu aquarium yang terbesar di dunia, memiliki beragam spesies hewan laut di dalamnya seperti penguin, lumba-lumba, ubur-ubur sampai ikan laut yang paling besar yaitu Hiu Paus. Aquarium Kaiyukan ini buka mulai pukul 10.00 - 20.00 waktu Osaka dengan harga tiket 2.300 yen untuk usia diatas 16 tahun.
6. Universal Studio Osaka
Jika di Tokyo ada Disneyland maka di Osaka ini ada Universal Studio, sebuah taman bermain yang sudah pasti Anda tentu mengenalnya. Universal Studio di Osaka ini terletak di Konohana, dapat dicapai 5 menit dengan jalan kaki dari Universal City Station JR Yumesaki Line. Jika Anda ingin mengunjungi Universal Studio Jepang ini harga tiket standarnya yaitu 6,852 yen (7,400 yen tambah pajak).
7. Tsutenkaku Tower
Tsutenkaku Tower adalah sebuah menara yang memiliki ketinggian 103 meter, lokasinya berada di Naniwa, Osaka, Jepang, di tengah deretan toko-toko, restaurant dan penjual souvenir. Tower ini dibangun pada 1912 dan menjadi yang tertinggi di masanya, namun sekarang bangunan ini kalah tinggi dengan gedung lainnya. Ada beberapa hal yang dapat dilakukan di sini, selain membeli souvenir anda juga bisa naik ke deck observasi yang berada di lantai 4 dan 5.
8. Shitennoji Temple
Shitennoji Temple merupakan kuil tertua di Jepang yang dibangun oleh Pangeran Shotoku yang mengenalkan Agama Buddha di Jepang. Sebagaimana wisata kuil lainnya, aktivitas wisata yang dapat dilakukan di sini adalah berkeliling sekitar kuil. Jika Anda hanya ingin melihat Shitennoji temple dari luar saja Anda tidak akan dikenakan biaya alias gratis, sedangkan untuk masuk ke kuil dikenakan tarif masuk seharga 300 yen.
9. Tennoji Zoo
Bagi yang ingin mengunjungi kebun binatang, di Osaka ada Tennoji Zoo. Kebun binatang ini dibuka pada tahun 1915 dan menjadi kebun binatang ketiga yang ada di Jepang. Untuk harga tiket masuk tennoji zoo ini yaitu 500 yen dan buka mulai pukul 9.30 - 18.00 waktu setempat.
10. Hep Five dan Tempozan Ferrish Wheel
Di Osaka terdapat dua bianglala atau ferrish wheel yang paling terkenal yaitu Hep Five dan Tempozan. Hep Five Ferrish Wheel memiliki tinggi 106 meter, merupakan simbol komplek perbelanjaan di Osaka yang bernama Hankyu Entertainment Park "HEP", sedangkan Tempozan Ferrish Wheel ini adalah bianglala terbesar di Osaka dengan ketinggian 112 meter.